Universitas Muslim Nusantara Al-Washliyah adalah Universitas swasta yang patut di pertimbangkan didunia pendidikan khususnya perguruan tinggi di Sumatra Utara, karena Universitas Muslim Nusantara Al-Washliyah yang sering kita singkat dengan UMN-AW ini memiliki perkembangan yang sangat signifikan diberbagai bidang. Dari perkembangan akreditasinya, perkembangan fasilitasnya, perkembangan kerja samanya, pertumbuhan jumlah mahasiswa barunya, dan pertumbuhan serta perkembangan Organisasi Kemahasiswaannya (ORMAWA).
KeORMAWAAN akhir-akhir ini adalah isu-isu yang paling hangat dibicarakan khalayak masyarakat kampus; mulai dosen, mahasiswa dan khususnya aktfisis mahasiswa. ORMAWA memang salah satu yang tumbuh dan berkembang sangat pesat dikampus kita (UMN-AW). Perpolitikan kampus dengan ORMAWA berkaitan erat untuk mengasah softskill mahasiswa itu sendiri, untuk mendapatkan pelajaran Politik yang belum tentu didapatkan di kelas kuliah. Banyak tokoh-tokoh daerah sampai nasional yang malah lahir bukan dari proses perkuliahan tapi lahir dari penggodokan politik di suatu wadah, salah satunya ORMAWA kampus. Seperti:
Untuk mendapatkan hasil seperti yang diharapkan, maka mereka harus memiliki dasar-dasar untuk bisa kita delegasikan menduduki ORMAWA baik itu HMJ, PEMA Fakultas, DPM Fakultas, PEMA Universitas sampai MPM. Karena kita berazaskan Al-quran dan hadist, dan berlandaskan Pancasila maka, orang- orang yang diusung semestinya memiliki pertimbagan moral, intelektualitas, emosional, integritas dan nasionalisme yang tinggi dibandingkan mahasiswa yang dia pimpin. Dan sebagai yang menduduki ORMAWA tersebut maka diharuskan untuk ikut menggawangi pelaksanakan TRI DARMA Perguruan tinggi dikampus kita ini yaitu
1. Pengabdian Masyarakat
2. Penelitian dan Pengembangan
3. Pengembangan Sumber daya Manusia
Pada ketiga point Tri Darma Perguruan Tinggi diatas, sarat akan makna dan kewajiban makna yang mendalam terhadap penggenggam jabatan diORMAWA. Yang menduduki ORMAWA yang harus memiliki ciri:
1. Loyalitas dan pergaulan yang tinggi untuk mewujudkan pengabdian masyarakat terhadap semua elemen. Baik masyarakat kampus, masyarakat sekitar kampus, bahkan masyarakat dunia.
2. Intelektual, dan Akademik yang mumpuni untuk menjalankan penelitian dan pengembangan tersebut. Ini adalah kewajiban semua mahasiswa dikarenakan mau atau tidak kita semua diwajibkan untuk membuat tugas akhir berupa skripsi.
3. Visioner, untuk mengembangkan sumberdaya manusia masyarakat khususnya mahasiswa maka yang menduduki ORMAWA yang ada harus memiliki visi dan missi yang jelas untuk mengembangkan SDM mahasiswa mengingat minimnya dan urgensi SDM di tengah masyarakat.
By: Akum Laksana (Wakil Bupati) HMJ Fisika – Koordinator DKP KAMMI UMN-AW
(twitter: @akum_situmorang blog: Akumlaksana.blogspot.com email: akumlaksana@ymail.com )
Comments
Post a Comment